Tautan Berita Detik.Net

Dommy asyar Headline Animator

Jumat, 02 November 2012

Manfaat Buah Pisang

Kasiat Dari Buah Pisang



Saya pribadi cold4hands memiliki cerita sendiri mengenai buah pisang ini di masa kecil saya,. Namun tidak akan saya ceritakan disini, hehe!, Namun memang ada beberapa orang yang menganggap buah pisang bukanlah buah yang istimewa, bahkan ada yang menganggap bahwa obat-obatan dan produk2 tertentu memiliki manfaat yang jauh lebih baik,. Bahkan menganggap pisang merupakan buah yang memiliki kerugian daripada manfaat,.
gambar pisang dari om google
Namun telah banyak sebenarnya bukti yang menjelaskan tentang manfaat buah pisang secara ilmiah, teknis, maupun yang hanya mitos,. Berikut sebagian kecil manfaat pisang yang saya kutip dari shvoong.com.
Manfaat bagi Penyakit Usus dan Perut
Pisang yang memiliki tektur yang lembut sehingga mudah di cerna oleh usus sehingga baik dikomsumsi oleh penderita maag kronis, karena kandungan yang ada dalam pisang bisa menetralkan keasaman yang berlebih dalam lambung yang mana keasaman tersebut menyebabkan iritasi lambung penyebab sakit maag.
Dengan mengkomsumsi sebuah pisang maka dapat meningkatkan ketahanan terhadap inflamasi, karena Vitamin C dapat secara cepat diproses. Vitamin C yang terkandung dalam pisang dapat mentransformasikan bacillus berbahaya menjadi bacillus yang bersahabat. Dengan demikian akan seimbang.
Pure pisang ataupun krim pisang (seperti untuk makanan bayi), dapat dikonsumsi oleh pasien yang menderita diare atau Pure Pisang yang dicampur susu cair (atau dimasukkan dalam segelas susu cair) dapat dihidangkan sebagai obat dalam kasus penyakit usus. Juga dapat direkomendasikan untuk pasien sakit perut dan cholik untuk menetralkan keasaman lambung.
Diare dan Sembelit
Pisang bermanfaat untuk mengatasi Sembelit dan Diare karena dapat menormalkan colonic fungsi usus besar dalam menyerap air pada saat yang tepat. Pisang dapat mengatasi sembelit karena dengan mengkonsumsinya maka dapat merangsang usus memproduksi zat pektin yang banyak dan juga dapat merubah bakteri dalam dari intestines berbahaya jenis bacilli ke acidophilus bacilli bermanfaat.
Disentri
Pisang yang dihaluskan dengan menambahkan sedikit garam bermanfaat sebagai obat disentri. Pisang masak juga sangat berguna dalam disentri anak, tetapi harus benar-benar dihaluskan sebelum diberikan ke pada penderita.
Arthritis dan Titis
Pisang dapat bermanfaat untuk perawatan encok arthritis. Masa periode dietnya selama tiga atau empat hari dengan mengkomsumsi delapan atau Sembilan buah pisang per harinya.
Anemia
Pada pisang banyak mengandung zat besi dapat dimanfaatkan dalam perawatan Anemia karena zat tersebut dapat merangsang produksi hemoglobin dalam darah.
Alergi
Pisang bermanfaat bagi yang alergi terhadapat makanan tertentu yang biasanya terjadi pada kulit, gangguan pencernaan dan asam. Protein yang dihasilkan dari makanan banyak mengandung asam amino sehingga mengakibatkan alergi, dengan pisang tersebut bisa dinetralkan atau diseimbangkan sesuai dengan yang dibutuhkan tubuh.
Gangguan Ginjal
Pisang bermanfaat bagi penderita gangguan ginjal karena kadar protein yang rendah. Dengan mengkomsusi pisang sebanyak delapan sampai Sembilan buah perharinya dan dilakukan selama tiga atau empat hari maka Anda dapat terhindar dari masalah ginjal termasuk radang pada pinggang.
Pisang Mengatur Bobot Badan
Pisang juga mempunyai peranan dalam penurunan berat badan seperti juga untuk menaikkan berat badan. Telah terbukti seseorang kehilangan berat badan dengan berdiet 4 (empat) buah pisang dan 4 (empat) gelas susu non fat atau susu cair per hari sedikitnya 3 hari dalam seminggu, jumlah kalori hanya 1250 dan menu tersebut cukup menyehatkan.
Gangguan Haid
Pisang yang dimasak dengan bunganya bermanfaat bagi penderita gangguan mentruasi seperti nyeri haid dan pendarahan yang berlebihan. Bunga pisang dapat membantu meningkatkan hormon progesterone sehingga akan mengurangi pendarahan.
Luka Bakar
Daun pisang dapat digunakan untuk pengobatan kulit yang terbakar dengan cara dioles, campuran abu daun pisang ditambah minyak kelapa mempunyai pengaruh mendinginkan kulit. (tambahan dari yang punya blog: bisa juga dioleskan kulit pisang bagian dalamnya ke bagian yang luka bakar ringan, digigit nyamuk, iritasi, atau gatal)
Selain yang saya sebutkan diatas, banyak sekali manfaat pisang yang lainnya, untuk orang lanjut usia, ibu hamil, pertumbuhan, bahkan untuk bayi juga,. Jadi untuk orang-orang yang meremehkan buah kuning monyet ini, berpikirlah lagi untuk tidak meng-underestimate buah penuh khasiat ini!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...